Minggu, 06 Mei 2012

CEWEK!!!

Sinopsis

Unforgettable! Menarik! Merasa bangga terlahir menjadi seorang perempuan! Itulah yang akan terasa ketika membaca buku bergenre teenlit berjudul Cewek!!! Karya Esti Kinasih tersebut.

Lagi-lagi Esti Kinasih mampu menghipnotis melalui novel teenlit dengan gaya khasnya yang menyegarkan! Novel yang di tulis dengan gaya ringan dan lincah tentang tema emansipasi wanita dengan tebal 424 halaman ini sangat tidak membosankan. Bahkan kamu tentunya akan terus membaca sampai tuntas.

Selama ini kita mengenal para cowok itu sebagai the heartbreakers alias si penyebab patah hati. Dengan gagah perkasa mereka seenaknya membuat para cewek mati penasaran karena mendapatkan perlakuan “di patahin hati” dari para cowok. Tapi tidak dengan novel yang ada dihadapan kamu ini. Semua fakta bahwa cewek hanya bisa disakitin cowok gagal total dalam novel ini. Yup….kali ini the heartbreakers akan kena batunya.
Dalam novel ini dikisahkan tentang Langen, Febi, dan Fani tiga cewek yang mempunyai cowok yang hobby naik gunung. Saking aktifnya dengan organisasi pencinta alam, para cowok tersebut hampir tidak pernah memperhatikan Langen cs sebagai pacar. Boro-boro tiap malam minggu di apelin, yang ada para cowok lebih memilih ngapelin gunung!

Karena kegiatan mendaki gunung tersebut yang overloaded, Langen cs merasa bahwa mereka tidak dihargai kehadirannya oleh Rei, Bima dan Rangga (nama pacar Langen cs). Mereka sangat kesal karena Rei cs enggak pernah ngajak Langen cs naik gunung. Tapi Rei cs bersedia jadi bodyguard Stella yang super genit dan Josephine yang berbodi yahud. (dua cewek gatel yang selalu ikut pendakian gunung).

Merasa di sepelekan, Langen cs berniat membuktikan bahwa gender bukanlah salah satu alasan untuk tidak bisa menaklukan puncak gunung. Dan hal itu di realisasikan dalam bentuk pertaruhan adu cepat mendaki gunung. Segala cara pun dilakukan oleh Langen cs untuk memenangkan pertandingan walaupun dengan cara curang sekalipun. Itu di lakukan agar para cowok mereka sadar bahwa cewek bukan “barang langka” kalau mendaki gunung.

Seru! Lucu! Tragis! Romantis! Komedi konyol yang di tawarkan dalam tiap dialog benar-benar membuat serasa semua karakter tokoh yang di bangun menjadi “hidup” Rasanya sangat bangga, menyadari bahwa perempuan tidak selamanya kalah dari laki-laki. Kemampuan otot ternyata tidak akan menjadi menang bila tidak di seimbangkan dengan kekuatan otak….( You must keep that’s sentence in your mind…! )

Buku dengan cover yang sangat girly ini. Benar-benar bisa membuat kamu tertawa terbahak bahkan tertahan, atau meringis sedih melihat kelakuan Rei cs yang mati kutu oleh ulah Langen cs. Sosok cewek-cewek tangguh yang bisa bertahan. Dan emansipasi ternyata masih bergaung kencang di pikiran Langen cs. Pertaruhan pun dimenangkan telak oleh Langen cs. Gile ye!


Tapi kemenangan pertaruhan itu ternyata tidak bertahan lama. Malah dari situlah petaka muncul. Perang besar dimulai oleh kubu Rei cs yang merasa ada yang tidak beres dengan kemenangan Langen cs. Naluri cowok yang merasa rendah bila di kalahkan oleh cewek ternyata dirasakan oleh Rei cs. Belum lagi para cowok merasa bahwa harga diri mereka seakan terinjak-injak.

Bayangkan…! tiga orang jagoan gunung yang reputasinya udah kesohor kalah oleh para cewek yang belum pernah mendaki gunung! Apalagi Rei sang ketua genk yang harga dirinya semakin tercabik karena diputuskan oleh Langen. Hasilnya Rei cs menantang kembali Langen cs untuk melakukan pendakian dengan rute dan lokasinya tidak di ketahui oleh Langen cs.

Sanggupkah Langen cs bertahan dalam medan pendakian yang terjal? Baca aja deh buku ini, pengen tahu kan bagaimana kalo cowok patah hati? Ternyata kelakuannya enggak lebih persis kaya orang gila..hehe! Cuma yang perlu diacungi jempol cara Rei cs mengatasi rasa egonya sebagai cowok ketika berhadapan dengan Langen cs. Gimana tuh? Buruan beli bukunya sekarang juga dan temukan jawabannya.

sumber : http://ryutri.multiply.com/reviews/item/8

Tidak ada komentar:

Posting Komentar